Sasaran Program Studi
- Menghasilkan program pendidikan dan pengajaran pada peringkat S2, produk penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang ilmu ekonomi.
- Menghasilkan kegiatan belajar dan mengajar untuk pendidikan Master yang menekankan pada proses berkualitas dalam bidang ilmu ekonomi.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan dalam bidang ekonomi khususnya bidang perbankan. perdangan internasional. ekonomi regional, moneter.
- Menghasilkan lulusan berkualitas keilmuan, kewirausahaan dan kemampuan menggunakan teknologi informasi dan komunikasi.
- Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan diri (self improvement) dalam karir sebagai seorang ekonom.
Strategi Pencapaian
Untuk mencapai sasaran di atas, Program Studi S2 Ilmu Ekonomi FEB USU menetapkan dan melaksanakan strategi pencapaian yang realistik yakni:
- Meningkatkan kualitas kompetensi lulusan Program Studi S2 Ilmu EKonomi FEB USU.
- Mewujudkan tata kelola menajerial berkualitas internasional.
- Meningkatkan wawasan dan kualitas mahasiswa melalui kegiatan pelatihan, seminar, field trip, kuliah umum dan penulisan artikel pada jurnal terakreditasi dan internasional bereputasi dengan kebijakan yang terstruktur.
- Mengevaluasi kurikulum secara berkala dengan melibatkan seluruh stake hoder, baik dari kalangan internal perguruan tinggi maupun alumni, organisasi/asosiasi profesi dan pengguna lulusan.
- Meningkatkan dan membangun kerjasama dalam dan luar negeri untuk kegiatan akademik, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
- Melakukan evaluasi dan pengawasan terhadap kepuasan dosen, mahasiswa dan pengguna lulusan Program Magister Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis melalui sarana tracer study yang berbasis online.